Kamis, 31 Januari 2013

Sekularisme di Mata Orang


Suatu paham, ehm..bisa juga suatu keadaan yang terlihat manis, tapi sesungguhnya menentang dan kontras. 

(Bertha Natasia / Pendidikan Kristen - Tingkat 3)



Suatu hak untuk bebas dari peraturan agama.
(Fo'era era Hura / Theologi - Tingkat 4) 









Paham yang mengajarkan kita untuk berfoya-foya atau menikmati dunia.
(Hebron Winter P / Theologi - Tingkat 1) 







Hal-hal yang menyangkut atau berhubungan dengan duniawi.
(Jein Reppy / Theologi - Tingkat 2) 












Sekularisme itu adalah segala sesuatu yang dapat dilakukan dan menghasilkan uang.
(Ester Jimin / Theologi - Tingkat 1) 







Itu adalah suatu pemisahan antara unsur agama dan kehidupan hari ini.
(Andry S. Ligawan / Theologi - Tingkat 3) 








Berkaitan dengan mistis dan jika itu diterapkan dalam gereja pasti akan mengaburkan doktrim iman kristen. (Elriang H. Larosa / Theologi - Tingkat 2)







Berpusat pada kehidupan hari ini dan tidak pernah memikirkan tentang hal yang sifatnya kekal. (Karuniaman Giawa / Theologi - Tingkat 2)











Suatu kesempatan dimana kita dapat menjadi terang diantara orang-orang yang belum percaya dan kesempatan kita keluar dari kenyamanan negatif. (Nelita Isya / Pendidikan Kristen - Tingkat 4)







Saya melihat hari ini pengaruhnya pada penampilan, hari ini tidak lagi memikirkan tentang kesopanan. (Pdt. Marthin Nainupu - Dosen STT Aletheia Lawang)

1 komentar: